UIN Maliki Malang melalui unit PTIPD memberikan layanan akses internet bagi seluruh warga kampusnya. Layanan ini mencakup seluruh area UIN Maliki Malang baik indoor (melalui jaringan LAN) dan outdoor (melalui jaringan Wifi).
Untuk bisa menggunakan layanan internet, setiap user diharuskan untuk login terlebih dahulu melalui halaman UIN Maliki Internet Login.
Bagi mahasiswa username dan password tertera pada slip pembayaran uang kuliah tiap semesternya, sedangkan bagi pegawai dan dosen bisa mendapatkannya melalui fakultas, jurusan, lembaga maupun unit masing-masing untuk diteruskan kepada unit PTIPD.